Seseorang Yang Dicurigai Sebagai Satoshi Nakamoto Membuat Prediksi "Bitcoin Akan Bernilai Jauh Lebih Tinggi"

Seseorang yang telah membuat beberapa prediksi akurat mengenai nasib Bitcoin telah muncul kembali di Youtube dan mengatakan Bitcoin a...


Seseorang yang telah membuat beberapa prediksi akurat mengenai nasib Bitcoin telah muncul kembali di Youtube dan mengatakan Bitcoin akan melonjak jauh lebih tinggi dari harga saat ini.

Pria yang dikenal sebagai "davincij15" di Youtube mengatakan bahwa Bitcoin adalah aset crypto yang dapat diandalkan serta memiliki masa depan cerah, apabila ada yang mengatakan bahwa Bitcoin akan bernilai nol, tandanya mereka tidak mengerti bagaimana ledger bekerja. Ledger bekerja dengan cara memeriksa setiap transaksi berulang kali serta jaringan bitcoin yang telah terdesentralisasi, menyebabkan bitcoin bernilai nol karena tidak ada yang bisa mencurangi sistem seperti itu.

Dia juga memperkirakan bahwa aset Bitcoin mungkin akan mengalami lonjakan hingga $ 7.000 atau lebih tetapi masih akan jatuh lagi ke harga yang jauh lebih rendah dari yang saat ini dialami. Berbicara tentang volatilitas yang banyak digunakan sebagai alasan untuk mendiskreditkan Bitcoin, davincij15 mengatakan bahwa semua mata uang mudah untuk berubah dan volatilitas Bitcoin yang tinggi akan berangsur berlalu seiring dengan berjalannya waktu.

Dia juga mengatakan cryptocurrency dapat digunakan untuk membeli barang dan jasa meskipun terjadi volatilitas yang tinggi saat ini.

Davincij15 telah membuat beberapa prediksi yang akurat di masa lalu, termasuk penurunan nilai di 2018 akibat dari mengikuti kenaikan nilai yang terjadi di sepanjang waktu pada Desember 2017, dia juga memperingatkan investor untuk tidak membeli aset dengan harga tersebut karena penurunan harga kan segera terjadi.

Dia juga memperkirakan exchanger Mt Gox akan mengalami crash, dan telah memperingatkan investor untuk segera menarik aset mereka dari exchanger tersebut sebelum peristiwa hacking yang membuat Mt Gox bangkrut pada tahun 2014.

Karena prediksi akurat tentang Bitcoin ini, beberapa anggota komunitas crypto percaya bahwa dia adalah Satoshi Nakamoto dan kata-katanya selalu ditanggapi dengan serius. Seorang pengguna Reddit EL_TATICH berkata:

Yah, minggu lalu dia mengatakan bahwa Bitcoin akan bernilai jauh lebih tinggi, jadi saya akan menjual mobil saya dan memaksimalkan kartu kredit saya sekarang untuk membeli bitcoin! Doakan saya beruntung. "

Banyak ahli telah membuat beberapa prediksi tentang Bitcoin, beberapa mengatakan bitcoin akan mengalami bullish dan beberapa mengatakan bitcoin akan mengalami bearish. Namun, tidak banyak dari prediksi tersebut benar-benar terjadi, tetapi prediksi davincij15 selalu terjadi.

Haruskah komunitas crypto mengambil ini sebagai harapan untuk pasar dan menggunakannya sebagai tolak ukur untuk menentukan kapan harus berinvestasi dan kapan tidak? Pertanyaan lain yang banyak orang tanyakan adalah kapan kita mengharapkan bull berikutnya akan terjadi?

sumber: bit.ly/2EfzHBG
300 x 250 Banner
728 x 90 Banner
728 x 90 Banner
Pernyataan Penyangkalan
CRACKadabra ingin mengingatkan Anda bahwa data yang terkandung dalam situs web ini belum tentu real-time atau akurat. Semua CFD (saham, indeks, futures) dan harga Forex tidak disediakan oleh bursa tetapi oleh para pembuat pasar, sehingga harga mungkin tidak akurat dan mungkin berbeda dari harga pasar yang sebenarnya, yang berarti harga bersifat indikatif dan tidak sesuai untuk tujuan perdagangan. Oleh karena itu, CRACKadabra tidak bertanggungjawab atas kerugian perdagangan yang mungkin Anda alami sebagai akibat dari penggunaan data ini.

CRACKadabra atau siapapun yang terlibat dengan CRACKadabra tidak akan menerima tanggungjawab apapun atas kehilangan atau kerusakan sebagai akibat dari ketergantungan pada informasi termasuk data, quotes, grafik, dan sinyal beli/jual yang terdapat dalam situs web ini. Harap mendapatkan informasi lengkap mengenai risiko dan biaya yang terkait dengan perdagangan pasar keuangan, ini adalah salah satu bentuk investasi yang mungkin paling berisiko.